Sabtu, 07 April 2012

Mata Jaga Peluang Chelsea ke Liga Champions

Chelsea menjaga peluangnya untuk tampil di Liga Champions musim depan setelah berhasil mengalahkan Wigan Athletic 2-1 dalam lanjutan Premier League, Sabtu (7/4/2012). Dengan hasil ini, Chelsea masih berada di posisi lima dengan 56 poin, tertinggal dua angka dari Arsenal di posisi keempat. 

Chelsea yang mengincar poin penuh, tampil menekan pada menit-menit awal. Pertandingan baru berjalan 13 menit, Florent Malouda mendapatkan peluang. Sayang bola tendangannya masih dapat melebar di sisi kanan gawang Wigan yang dikawal kiper Ali Al Habsi. 

Enam menit berselang, giliran Gary Cahill yang mengancam pada menit ke-19. Menerima umpan dari Juan Matta, Cahill kemudian melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Akan tetapi, kali ini bola usahanya tersebut belum membuahkan hasil karena bola masih dapat diantisipasi dengan baik oleh Al Habsi.

Wigan bukan tanpa ancaman. Pada menit ke-24, Victor Moses mampu mendapatkan peluang. Menerima umpan dari James McArthur, Moses melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun, bola tendangannya itu masih dapat diantisipasi Peter Cech. 

Pada menit ke-38, Chelsea mengancam melalui aksi Juan Mata. Namun, meski sudah lolos jebakan offside, Mata tidak mampu memaksimalkan umpan terobosan Drogba untuk mencetak gol. 

Selepas turun minum, Chelsea akhirnya mampu membuka keunggulannya melalui Branislav Ivanovic pada menit ke-62. Mendapat umpan tendangan bebas Raul Meireles, Ivanovic kemudian menyundul bola ke arah tengah gawang yang tak mampu dihalau kiper Al Habsi.

Chelsea kembali mendapatkan peluang pada menit ke-76 melalui Juan Mata. Akan tetapi, bola tendangan kerasnya masih dapat ditepis dengan baik kiper Al Habsi.

Keasyikan menyerang membuat konsentrasi barisan pertahanan Chelsea berkurang. Hal itu akhirnya dimanfaatkan Wigan untuk menyamakan kedudukan melalui Mohamed Diamé pada menit ke-82. Memanfaatkan umpan Ben Watson, Diame melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti masuk ke dalam gawang kiper Cech. 

Kebobolan, "The Blues" tak menyerah. Berkali-kali Drogba, Mata, dan Kalao menggempur gawang Wigan hingga menit-menit akhir babak kedua. Pada injury time, Mata akhirnya mampu kembali membawa Chelsea unggul menjadi 2-1 setelah berhasil mencetak gol pada menit ke-93. Skor itu pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar